Hadiri Haflah Akhirussanah & Wisuda Al Quran Ponpes Al Mardliyyah, Pj Wali Kota Beri Apresiasi

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 22 Jun 2024 02:40:46

Hadiri Haflah Akhirussanah & Wisuda Al Quran Ponpes Al Mardliyyah, Pj Wali Kota Beri Apresiasi

Hadiri Haflah Akhirussanah & Wisuda Al Quran Ponpes Al Mardliyyah, Pj Wali Kota Beri Apresiasi

MADIUN - Ilmu pengetahuan tak akan berguna tanpa dibekali ilmu agama yang baik. Maka dari itu, untuk menyempurnakannya dibutuhkan bekal pendidikan agama agar kehidupan berjalan seimbang.

Hal di atas seperti yang disampaikan Pj Wali Kota Eddy Supriyanto saat menghadiri Haflah Akhirussanah & Wisuda Al Quran Bil Ghoib di Pondok Pesantren Al Mardliyyah yang berada di Demangan, Jumat (21/6) malam.

Dalam kesempatan itu kurang lebih ada 114 wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan Al Qurannya di ponpes tersebut. Pj wali kota pun memberikan apresiasi kepada para wisudawan.

“Anak-anak yang akan jadi generasi penerus, mempunyai bekal pendidikan Islam yang kuat maka harapannya bisa disebarkan,” ungkapnya.

Lebih lanjut dirinya menambahkan, ajaran agama Islam menjadi pondasi penting untuk
memperkuat keimanan dan ketakwaan. Dirinya berharap, seluruh santri bisa tetap istiqomah dalam mengamalkan dan membumikan semua pelajaran baik ilmu Al-qur’an atau agama maupun ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah diterima selama bersekolah.

“Khazanah keilmuan yang telah didapatkan adalah bekal dalam menggapai cita-cita. Namun, yang harus diingat, akhirussanah bukanlah akhir dari perjalanan ananda semua dalam menuntut ilmu, namun merupakan awal untuk melanjutkan tahapan pendidikan selanjutnya,” pungkasnya.
(Rams/kus/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/

===
WA AWAK SIGAP
Laporan aduan dan darurat
+62811-3577-800
===

#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#106tahunkotamadiun
#pesonadunia

#indonesia #indonesiabagus
#madiun2024

#agendakotapendekar

  • Bagikan: