Hadiri Wisuda Unipma, Wali Kota Maidi: Wisudawan Agen Perubahan

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 28 Oct 2023 11:34:08

Hadiri Wisuda Unipma, Wali Kota Maidi: Wisudawan Agen Perubahan

Hadiri Wisuda Unipma, Wali Kota Maidi: Wisudawan Agen Perubahan

MADIUN – Universitas PGRI Madiun (Unipma) kembali melaksanakan upacara wisuda, Sabtu (28/10). Wisuda ke-2 Diploma III serta wisuda ke-13 Sarjana dan Pascasarjana itu berlangsung di di Gedung Graha Cendekia Unipma. Setidaknya, ada sebanyak 1.055 wisudawan kali ini. Upacara wisuda semakin menarik lantaran dihadiri Wali Kota Madiun, Maidi.

Dalam kesempatan itu, wali kota turut mengucapkan selamat kepada para wisudawan dan wisudawati. Ada seribu lebih mahasiswa-mahasiswi yang telah menyelesaikan perkuliahan di jenjang masing-masing. Artinya, ada ribuan calon-calon pemikir baru. Tak heran, wali kota berharap kontribusi dari para profesionalis muda tersebut khususnya untuk Kota Madiun.

‘’Setiap detik setiap waktu, perubahan selalu terjadi. Perubahan itu karena ilmu pendidikan dan ilmu itu tempatnya ada di kampus salah satunya. Karenanya, selamat kepada para wisudawan. Mereka ini adalah agen-agen perubahan,’’ kata wali kota.

Ilmu yang dibawa, kata wali kota, tidak hanya akan menjadi pelindung agar tidak tergilas perubahan. Tetapi wali kota optimis para wisudawan tersebut bisa turut memberikan perubahan-perubahan. Tak heran, orang nomor satu di Kota Pendekar tersebut juga berharap akan kontribusi dari para wisudawan. Baik kontribusi di masyarakat maupun kontribusi untuk pemerintah daerah dan juga negara. Wali kota menambahkan kemajuan suatu daerah tidak terlepas dari sumbangsih para professional. Tak terkecuali dari para alumnus kampus.

‘’Kota ini sedang berbenah. Sudah banyak perubahan tetapi tentu perlu masukan-masukan. Ini perlu karena kemajuan kota ini tidak bisa berjalan sendiri. Harus didukung dari banyak pihak. Salah satunya, dari kampus,’’ ujarnya.

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/

#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#jatim #beritaterkini
#news #jawatimur #infojakarta
#indonesia #indonesiabagus
#madiun2023

#aseanindonesia2023
#aseanmatters
#aseanepicentrumofgrowth

#agendakotapendekar

  • Bagikan: