Rangkaian Peringatan Hari Jadi ke-106 Dimulai, Pemkot Launching Logo dan Agenda Peringatan

Card image cap
  • pemkotmadiun_
  • 07 Jun 2024 01:10:43

Rangkaian Peringatan Hari Jadi ke-106 Dimulai, Pemkot Launching Logo dan Agenda Peringatan

Rangkaian Peringatan Hari Jadi ke-106 Dimulai, Pemkot Launching Logo dan Agenda Peringatan

MADIUN – Kota Madiun memasuki usia 106 tahun pada Juni ini. Rangkaian peringatannya pun mulai mengemuka. Terbaru, Pemerintah Kota Madiun me-launching logo sekaligus sosialisasi agenda peringatan Hari Jadi ke-106 di kawasan wisata Sumber Umis, Pahlawan Street Center (PSC), Kamis (6/6) malam. Launching logo dan sosialisasi tersebut semakin menarik dengan menghadirkan Niken Salindri dan Mayangkara Campursari dari Kediri.

Logo Hari Jadi ke-106 Kota Madiun merupakan karya Shendy Aditayahya Wardana, Mahasiswa Universitas Merdeka Madiun. Ya, Pemerintah Kota Madiun memang melombakan pembuatan logo Hari Jadi ke-106 tersebut.

‘’Logo ini kemarin kita lombakan, pesertanya kita utamakan yang di Kota Madiun. Dari ratusan yang masuk kemudian dilakukan penilaian oleh dewan juri dan munculah satu karya seperti yang kita launching malam ini,’’ kata Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto.

Secara visual logo cukup mewakili kondisi Kota Madiun saat ini. Selain itu, juga mewakili seluruh peringatan yang mengambil tema ‘Pesona Dunia’. Tak heran, di dalam logo terdapat landmark dunia, siluet pendekar dan lidah api, keberagaman warna, dan lain sebagainya. Pj Wali Kota Eddy menyebut logo tersebut juga memiliki makna dan filosofi yang mendalam. Di antaranya, semangat, etos kerja, keberagaman, kerukunan dan gotong royong, serta harapan ke depan.
‘’Ini saya rasa selaras dengan harapan kita semua, bahwa Kota Madiun harus terus semangat dalam berkarya untuk mewujudkan Kota Madiun Mendunia,’’ ungkapnya.

#sebarkontenpositif
#berinternetsehat
#madiunkotawifi
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik
#madiuntoday

#105tahunkotamadiun
#majumendunia

#jatim #beritaterkini
#news #jawatimur #infojakarta
#indonesia #indonesiabagus
#madiun2024

  • Bagikan: