Saksikan Laga Final Bola Voli Kelurahan Pilangbango, Pj Wali Kota Juga Tambah Hadiah Kepada Para Juara

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 04 Jul 2024 02:51:54

Saksikan Laga Final Bola Voli Kelurahan Pilangbango, Pj Wali Kota Juga Tambah Hadiah Kepada Para Juara

Saksikan Laga Final Bola Voli Kelurahan Pilangbango, Pj Wali Kota Juga Tambah Hadiah Kepada Para Juara

MADIUN – Turnamen bola voli terus bermunculan di Kota Madiun. Setelah di Kelurahan Manisrejo, turnamen bola voli juga mengemuka di Kelurahan Pilangbango. Kegiatan setidaknya diikuti 22 RT se-Kelurahan Pilangbango. Meski hanya antar RT, pertandingan cukup seru lagi menarik. Apalagi, disaksikan langsung Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto. Pj wali kota hadir menyaksikan laga final sekaligus menyerahkan hadiah, Rabu (3/7) malam. Turnamen bola voli dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-106 Kota Madiun itu pun mendapatkan apresiasi dari Pj wali kota. Pj wali kota memberikan hadiah tambahan kepada juara 1, 2, dan 3.

‘’Kota Madiun itu ramai tidak hanya di tengah kotanya. Tetapi sampai di kelurahan-kelurahan pinggir juga ramai. Ada banyak kegiatan positif dan warganya guyup rukun,’’ kata Pj wali kota.

Selain guyup, warga juga berhasil menghadirkan turnamen bola voli dengan sukses. Terbukti mampu menarik pengunjung. Masyarakat tampak tumplek blek dalam kegiatan. Tak heran, kegiatan secara tidak langsung juga turut menggerakkan roda perekonomian. Penjual makanan dan minuman di lokasi pun laris manis. Pj wali kota pun berharap kegiatan bisa terus ditingkatkan ke depan.

‘’Mungkin ini hanya turnamen kecil. Tetapi perlu diingat yang besar pun dimulai dari yang kecil,’’ ujarnya.

Pertandingan final turnamen bola voli Kelurahan Pilangbango mempertemukan tim RT 9 melawan tim RT 21. Pertandingan akhirnya dimenangkan tim RT 21. Sedangkan tempat ketiga direbut tim RT 14. Pemenang berhak mendapatkan hadiah uang pembinaan sebesar Rp 1 juta untuk juara 1, Rp 750 untuk juara 2, dan Rp 500 untuk juara 3. Pj wali kota lantas menambah besaran hadiah menjadi dua kali lipatnya untuk masing-masing juara. (dspp/agi/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/

===
WA AWAK SIGAP
Laporan aduan dan darurat
+62811-3577-800
===

#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#106tahunkotamadiun
#pesonadunia

#indonesia #indonesiabagus
#madiun2024

#agendakotapendekar

#infografispendekar

  • Bagikan: