Ciptakan Ibadah Ramadan Aman Dan Damai, Wali Kota Gelar Rakor Instansi Lintas Sektoral

Card image cap
  • pemkotmadiun_
  • 27 Mar 2024 00:30:43

Ciptakan Ibadah Ramadan Aman Dan Damai, Wali Kota Gelar Rakor Instansi Lintas Sektoral

Ciptakan Ibadah Ramadan Aman Dan Damai, Wali Kota Gelar Rakor Instansi Lintas Sektoral

MADIUN - Kondusifitas kota yang terjaga akan meningkatkan semangat masyarakat dalam menjalankan kegiatan. Termasuk, memperbanyak ibadah seperti di bulan suci Ramadan tahun ini.

Maka, untuk menjaga lingkungan tetap tertib dan aman, Wali Kota Madiun, Dr. Maidi mengundang instansi lintas sektoral untuk menyelenggarakan rapat koordinasi.

Pertemuan tersebut berlangsung di halaman Pondok Lansia, Kelurahan Klegen, Kota Madiun, Selasa (26/3) sore.

"Mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ini bukan tugas pihak berwajib saja, tapi juga seluruh elemen masyarakat," ujarnya.

Menurut wali kota, sejumlah langkah antisipasi telah dilakukan. Selain menggelar patroli secara rutin, orang nomor satu di Kota Pendekar itu juga berupaya menjaga kestabilan harga kebutuhan pokok melalui operasi pasar murah.

Mantan Sekda Kota Madiun itupun mengimbau agar masyarakat bisa membeli sembako sesuai kebutuhan. "Jangan menimbun," tegasnya.

Sementara itu, dalam kegiatan tersebut wali kota juga menyerahkan penghargaan lomba kebersihan makam. Adapun daftar juaranya adalah sebagai berikut :

Juara 1 : Makam Bulusari, Kelurahan Pandean
Juara 2 : Makam Precet, Kelurahan Pangongangan
Juara 3 : Makam Kojo, Kelurahan Kanigoro
Juara Harapan 1 : Makam Pilangbango, Kelurahan Pilangbango
Juara Harapan 2 : Makam Jlitengan Kojo, Kelurahan Manguharjo
Juara Harapan 3 : Makam Reksogati, Kelurahan Sogaten
Juara Favorit 1 : Makam Sasono Mulyo, Kelurahan Mojorejo
Juara Favorit 2 : Makam Corah Barat, Kelurahan Rejomulyo
Juara Favorit 3 : Makam Sentono, Kelurahan Banjarejo

"Selamat kepada para pemenang. Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat untuk terus menjaga makam tetap bersih dan rapi," tandasnya. (Ney/irs/diskominfo)

  • Bagikan: