Beri Arahan Guru PAUD, Wali Kota Ingat Usia PAUD Masa Keemasan, Harus Diberikan Kenangan yang Menyenangkan

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 12 Oct 2023 09:56:51

Beri Arahan Guru PAUD, Wali Kota Ingat Usia PAUD Masa Keemasan, Harus Diberikan Kenangan yang Menyenangkan

Beri Arahan Guru PAUD, Wali Kota Ingat Usia PAUD Masa Keemasan, Harus Diberikan Kenangan yang Menyenangkan

MADIUN – Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) salah satu jenjang penting dalam tahapan pendidikan. Karenanya, pendidikan pada saat usia dini harus optimal. Upaya itu terus dilakukan Pemerintah Kota Madiun melalui pelatihan dan pembinaan. Salah satunya, kepada guru sekolah PAUD di Kota Pendekar. Wali Kota Madiun, Maidi pun hadir sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut. Maklum, Wali Kota Madiun yang satu ini memang berangkat dari tenaga pendidik sebelumnya.

‘’Usia anak-anak khususnya usia PAUD itu masa keemasan. Mereka cepat belajar, cepat hafal, dan cepat menirukan. Kalau salah dalam memberikan pembelajaran, itu akan membekas sampai dewasa,’’ kata wali kota saat Pelatihan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) 2023 di Sun Hotel, Kamis (12/10).

Karenanya, lanjut wali kota, diperlukan suatu metode pembelajaran yang tepat. Tenaga pendidik tingkat PAUD wajib kreatif dan inovatif. Wali Kota Maidi menyebut hal itu memang tak mudah. Namun, wajib terus diupayakan demi mewujudkan generasi ke depan yang makin berkualitas. Apalagi, Indonsia tengah bersiap menuju generasi emas 2045. Anak-anak yang saat ini dalam masa PAUD harus dipersiapkan benar dari sekarang.

‘’Generasi emas tinggal 22 tahun lagi. Artinya, masa itu akan bertumpu pada anak-anak yang saat ini PAUD. Kalau mereka tidak dipersiapkan dari sekarang, mereka akan kesulitan bersaing 22 tahun yang akan datang,’’ jelasnya.

Wali kota juga berpesan untuk menghindari kekerasan dalam bentuk apapun pada anak. Sebab, anak-anak ibarat kertas putih yang mudah menyerap informasi apapun. Segala bentuk kekerasan yang didapat hanya akan menghasilkan karakter pendendam. Wali kota mengajak untuk senantiasa memberikan dorongan agar menambah kepercayaan diri pada anak.

‘’Anak-anak tidak boleh dimarahi. Kalau kita berikan kekerasan akan membentuk karakter pendendam. Sebaliknya, anak-anak harus kita sayangi. Harus kita berikan kenangan yang menyenangkan dan kita ajarkan toleransi secara tidak langsung menanamkan karakter penyabar,’’ pungkasnya. (dspp/agi/diskominfo)

  • Bagikan: