Pj. Wali Kota Madiun Hadiri Penyerahan LHP LKPP dan HPS II 2023 dari BPK ke Presiden

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 08 Jul 2024 11:25:00

Pj. Wali Kota Madiun Hadiri Penyerahan LHP LKPP dan HPS II 2023 dari BPK ke Presiden

Pj. Wali Kota Madiun Hadiri Penyerahan LHP LKPP dan HPS II 2023 dari BPK ke Presiden

Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) secara resmi menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) tahun 2023 dan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester II (IHPS II) tahun 2023 kepada Presiden RI Joko Widodo. Acara tersebut berlangsung di Jakarta Convention Center, Senin (8/7).

Tampak hadir Pj. Wali Kota Madiun Eddy Supriyanto bersama kepala kembaga, pimpinan kementerian/lembaga, kepala daerah, pimpinan BUMN, serta para rektor perguruan tinggi. Kepala BPK Isma Yatun menyampaikan bahwa pertanggungjawaban dari realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2023 ini tercatat memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

"Pertanggungjawaban pelaksanaan APBN tetap memperoleh opini WTP. Sinergi dan resiliensi pemerintah bersama para pemangku kepentingan telah membawa kondisi ekonomi dan sosial kita pasca-pandemi relatif pulih lebih baik dibandingkan dengan negara-negara lain," kata Kepala BPK RI Isma Yatun.

Sementara itu, Presiden Jokowi mengimbau penggunaan APBN dan APBD secara baik adalah suatu kewajiban. "Ini uang rakyat, uang negara, kita harus menyadari bahwa setiap tahun pasti diaudit, pasti diperiksa. Jadi, kewajiban menggunakan APBN dan APBD secara baik dan juga menjalankan APBN dan APBD secara baik, serta mempertanggungjawabkannya secara baik pula," tegas Presiden kepada seluruh jajaran pemerintahan.

Laporan ini merupakan komitmen dan upaya bersama dalam menguatkan pondasi akuntabilitas dalam mengelola tata kelola keuangan. Harapannya, hasil ini dapat menjadi landasan yang kuat bagi pemerintahan selanjutnya.

"Kedepannya harus berjalan lebih efektif dan efisien, agar pemerintahan berorientasi pada hasil, bukan pada prosedur. Serta dikelola secara transparan dan akuntabel untuk membawa kemajuan negara Indonesia," pesan Presiden. (Dspp/uli/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/

#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#106tahunkotamadiun
#pesonadunia

#indonesia #indonesiabagus
#madiun2024

#agendakotapendekar

#infografispendekar

  • Bagikan: