Hadiri Musrenbang Kelurahan, Wali Kota Ingin Pembangunan Lebih Detail Dan Merata


  • Kategori Berita
  • By admin
  • 14 Jan 2023

Hadiri Musrenbang Kelurahan, Wali Kota Ingin Pembangunan Lebih Detail Dan Merata

MADIUN – Selama dua tahun terakhir, Wali Kota Madiun Maidi selalu menyempatkan hadir dalam giat musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) kelurahan. Salah satunya, seperti yang dilakukan orang nomor satu di Kota Pendekar itu di Kelurahan Ngegong, Sogaten, dan Winongo pada Jumat (13/1). Dalam kegiatan tersebut, wali kota mengatakan bahwa pihaknya menginginkan perencanaan pembangunan yang detail. Serta, pembangunan yang merata hingga ke gang-gang kecil. ‘’Jangan sampai ada yang terlewat. Kelurahan harus turun lapangan untuk cari daerah mana yang belum tersentuh pembangunan,’’ ujarnya. Menurut wali kota, pembangunan tidak boleh fokus di pusat kota saja. Daerah pinggiran juga wajib diperhatikan. Sehingga, harapannya ke depan kesejahteraan masyarakat bisa merata dan akses jalan semakin mudah bagi warga sekitar. Karena itulah, mantan Sekda Kota Madiun tersebut rajin menggelar gowes bersama OPD untuk memantau daerah mana saja yang membutuhkan perhatian. Tak jarang pula dalam kegiatan tersebut wali kota dicurhati masyarakat yang membutuhkan fasilitas tertentu dari Pemkot Madiun. Salah satunya, akses jalan yang mudah. Selama 2022, Pemkot Madiun telah melaksanakan proyek pavingisasi hingga 46 kilometer. ‘’Kalau masih ada yang belum dibangun, segera usulkan,’’ tegasnya. (WSH/DSPP/NEY/irs/diskominfo)

  • Bagikan: