Peduli Kaum Pemuda, Wali Kota Diganjar Penghargaan Satyalancana Dharma Aditya Karya Mahatva Yodha


  • Kategori Berita
  • By admin
  • 01 Dec 2022

Peduli Kaum Pemuda, Wali Kota Diganjar Penghargaan Satyalancana Dharma Aditya Karya Mahatva Yodha

SOLO – Kiprah Wali Kota Madiun, Maidi kepada generasi muda tidak perlu diragukan. Berbagai perhatian telah diberikan. Kerja nyata sang wali kota pun berbuah manis dengan meraih penghargaan tingkat nasional. Orang nomor satu di Kota Pendekar itu mendapat penghargaan Satyalancana Dharma Aditya Karya Mahatva Yodha. Penghargaan diberikan bersamaan Bulan Bakti Karang Taruna Nasional di Solo, Rabu (30/11) malam. ‘’Anugerah ini wujud kepedulian kita kepada anak-anak muda khususnya Karang Taruna. Tentu saja juga atas peran dan kontribusi kita bersama. Karenanya, saya sampaikan terima kasih sekali pada semuanya saja,’’ kata wali kota. Sebagai pemimpin, lanjutnya, wali kota berkewajiban untuk menyiapkan calon-calon pemimpin untuk masa depan. Calon pemimpin yang semakin bisa membawa perubahan ke arah yang lebih baik untuk negeri ini. Karenanya, wali kota selalu berupaya memberikan perhatian kepada pemuda. Baik melalui pembinaan, arahan, hingga kebijakan. Hal itu diharap semakin meningkatkan SDM para pemuda Kota Madiun. ‘’Kita yang semakin tua ini akan digantikan yang muda-muda. Karena itu saya punya kewajiban untuk menyiapkan yang muda-muda ini sebagai calon pengganti di masa depan. Ini harus dimulai sedini mungkin,’’ ungkapnya. Seperti diketahui, berbagai kebijakan wali kota ditujukan untuk peningkatan SDM masyarakat Kota Madiun. Seperti fasilitas laptop gratis bagi peserta didik, internet gratis di seluruh kota, hingga penyediaan lapak khusus bagi Karang Taruna. Pembinaan keterampilan dan pelatihan kerja juga diberikan. Wali Kota Maidi berharap generasi muda semakin turut dalam berbagai bidang pembangunan. Mulai pendidikan, kesehatan, hingga peningkatan perekonomian. ‘’Pemuda itu penuh kejutan. Penuh pemikiran di luar kebiasaan. Tetapi terkadang mereka salah penempatan. Ini tugas kita sebagai pemimpin untuk mengarahkan,’’ pungkasnya. (ws hendro/agi/diskominfo)

  • Bagikan: