Parade Senja 2023 Berakhir, Wali Kota: Tahun Depan Lebih Menarik dengan Lebih Banyak Penampil

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 17 Oct 2023 13:47:39

Parade Senja 2023 Berakhir, Wali Kota: Tahun Depan Lebih Menarik dengan Lebih Banyak Penampil

Parade Senja 2023 Berakhir, Wali Kota: Tahun Depan Lebih Menarik dengan Lebih Banyak Penampil

MADIUN – Gelaran Parade Senja 2023 di Kota Madiun berakhir. Gelaran terakhir di tutup penampilan grup drumband Gita Genie Pelajar SMPN 12 Kota Madiun dan PBB Kreasi Satkibra SMKN 1 Kota Madiun. Parade senja pamungkas itu juga sekaligus menjadi ajang penyerahan piala dan reward kepada penampil terbaik selama gelaran.

Wali Kota Madiun, Maidi yang hadir dalam kegiatan menyebut Parade Senja bukan sekedar menjadi ajang unjuk gigi pelajar. Namun, juga ajang menggali potensi, minat, dan bakat siswa. Orang nomor satu di Kota Pendekar tersebut juga memberikan apresiasinya kepada seluruh sekolah yang sudah tampil dalam gelaran Parade Senja.

‘’Ternyata Parade Senja yang kita gelar untuk unjuk gigi anak-anak ini luar biaya ya. Semuanya antusias dan bersemangat dalam menggali potensi masing-masing,’’ ujarnya.

Puluhan SMP dan SMA sederajat telah turut ambil bagian dalam Parade Senja 2023 ini. Wali kota menyebut gelaran masih akan berlanjut tahun depan. Bahkan, mantan Sekda Kota Madiun itu menyebut gelaran tahun depan akan lebih menarik dengan lebih banyak penampil. Tidak hanya drumband dan PBB kreasi. Namun, juga ada selingan tari-tarian yang sejalan dengan kurikulum Merdeka Belajar.

‘’Nanti kita tambah lagi tahun depan. Kita sela dengan kesenian yang sifatnya ada di Merdeka Belajar,’’ jelasnya.

Wali kota juga memberikan selamat kepada para pemenang. Setidaknya, mereka telah mencatatkan sejarah telah mengikuti dan memenangkan gelaran Parade Senja. Ke depan, wali kota berharap peserta semakin menggali potensi dan meningkatkan kreatifitas. Harapannya, gelaran Parade Senja semakin menarik bukan hanya secara gelaran lomba tetapi menarik untuk disuguhkan kepada para pengunjung.

‘’Harus terus digali lagi kreatifitasnya. Ini kesempatan untuk menunjukkan kepada masyarakat luas,’’ pungkasnya. (dspp/agi/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/

#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#jatim #beritaterkini
#news #jawatimur #infojakarta
#indonesia #indonesiabagus
#madiun2023


#agendakotapendekar

  • Bagikan: