KPU Kota Madiun Gelar Doa Bersama untuk Kesuksesan Pilkada 2024 MADIUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun menggel...

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 27 Nov 2024 00:00:54

KPU Kota Madiun Gelar Doa Bersama untuk Kesuksesan Pilkada 2024 MADIUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun menggel...

KPU Kota Madiun Gelar Doa Bersama untuk Kesuksesan Pilkada 2024

MADIUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun menggelar acara doa bersama sebagai bagian dari rangkaian persiapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Madiun pada Pilkada Serentak Tahun 2024.

Acara yang digelar di Hotel Aston ini bertujuan untuk memohon ridho dan kelancaran dalam pelaksanaan tahapan pemilu, dari awal hingga akhir, serta menjaga suasana kondusif selama proses pemilihan.

Doa bersama dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat setempat. Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto, diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Madiun, Budi Wibowo.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Kota Madiun, Pita Anjarsari, menyampaikan bahwa acara ini merupakan wujud komitmen KPU untuk memastikan Pilkada berjalan dengan lancar, damai, dan sesuai dengan harapan masyarakat.

"Tujuan dari doa bersama ini adalah untuk meminta ridho Tuhan agar tahapan pemilu dapat berjalan dengan lancar dan sukses, serta untuk menjaga kondisi yang kondusif di seluruh proses pemilu," ujar Pita, Selasa (26/11) malam.

Pita juga berharap agar seluruh pihak yang terlibat, mulai dari penyelenggara, peserta, hingga masyarakat, dapat bekerja sama dalam menjaga ketertiban dan kesuksesan Pilkada 2024, sehingga proses demokrasi di Kota Madiun dapat berjalan dengan baik dan memberikan hasil yang terbaik bagi masyarakat.

Acara doa bersama ini juga menjadi momentum penting dalam meningkatkan partisipasi masyarakat untuk ikut serta dalam pemilu yang akan datang, serta untuk menegaskan komitmen KPU Kota Madiun dalam menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan transparan.
(Ney/kus/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/


#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#106tahunkotamadiun
#pesonadunia

#indonesia #indonesiabagus
#madiun2024

#agendakotapendekar

  • Bagikan: