Ziarah Taman Makam Pahlawan Warnai Peringatan HUT ke-52 Korpri di Kota Madiun MADIUN - Dalam rangka memperingati Hari Ul...

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 28 Nov 2024 06:21:20

Ziarah Taman Makam Pahlawan Warnai Peringatan HUT ke-52 Korpri di Kota Madiun MADIUN - Dalam rangka memperingati Hari Ul...

Ziarah Taman Makam Pahlawan Warnai Peringatan HUT ke-52 Korpri di Kota Madiun

MADIUN - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), Pemerintah Kota Madiun menggelar ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Madiun, Kamis (28/11).

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari berbagai instansi dan dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto.

Prosesi ziarah diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan membela bangsa.

Setelah itu, Pj Wali Kota Eddy Supriyanto meletakkan karangan bunga di monumen utama TMP, diikuti dengan tabur bunga di sejumlah makam.

Dalam sambutannya, Pj wali kota menyampaikan pentingnya mengenang jasa para pahlawan yang telah memberikan kontribusi besar bagi kemerdekaan dan pembangunan bangsa.

"Kegiatan ini bukan sekadar ritual tahunan, tetapi merupakan momen refleksi bagi kita semua, khususnya ASN, untuk terus bekerja dengan semangat melayani, bekerja keras, dan berintegritas demi kemajuan masyarakat," ungkap Pj Eddy.

Dirinya juga mengajak seluruh ASN di Kota Madiun untuk menjadikan semangat pengabdian para pahlawan sebagai inspirasi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

Ziarah ke TMP menjadi salah satu rangkaian kegiatan dalam peringatan HUT ke-52 Korpri di Kota Madiun, yang juga diisi dengan berbagai agenda sosial dan seremonial lainnya.

Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat dan tetap mengedepankan protokol penghormatan sesuai tradisi. Dengan momentum ini, diharapkan ASN di Kota Madiun semakin memperkuat komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sebagaimana nilai-nilai yang diusung Korpri selama 52 tahun berdiri.
(Rams/kus/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/


#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#106tahunkotamadiun
#pesonadunia

#indonesia #indonesiabagus
#madiun2024

#agendakotapendekar

#infografispendekar

  • Bagikan: