Gelar Talkshow Bersama Jawa Pos TV Madiun Wali Kota Paparkan Prioritas Pembangunan Hingga Agenda Hari Jadi


  • Kategori Berita
  • By Admin Kota
  • 08 Jun 2023

Gelar Talkshow Bersama Jawa Pos TV Madiun Wali Kota Paparkan Prioritas Pembangunan Hingga Agenda Hari Jadi

MADIUN - Kota Madiun kian dinamis. Kota ini selalu berubah dari waktu ke waktu. Berubah ke arah yang positif. Hal itu bisa dilihat dari perkembangan sekarang. Dulu disingkiri, tapi sekarang disinggahi. Dulu dijauhi, sekarang didekati. Banyak yang ingin datang. Banyak yang ingin berkunjung.

Hal tersebut seperti yang diungkapkan Wali Kota Maidi saat menjadi bintang tamu dalam talkshow bersama Jawa Pos Tv Madiun, Kamis (8/6). Dalam kesempatan itu, wali kota memaparkan sejumlah perkembangan menapaki usia baru pada 20 Juni nanti.

“Sebelum 2017, Jalan Pahlawan banjir seperti itu. Sekarang sudah banjir manusia. Itu salah satunya karena hadirnya pembangunan. Satu pembangunan di Kota Madiun harus memberikan tujuh manfaat,” terang wali kota.

Seperti, lanjutnya, pembangunan pedestrian di Jalan Pahlawan. Saluran tidak hanya untuk menampung air, tetapi juga untuk dukting. Atasnya, bisa untuk pedestrian. Dengan begitu, pembangunan kita bisa cepat ya. Pembangunan harus cepat, tepat, dan bermanfaat.

Wali kota juga memaparkan berbagai hal yang disiapkan menjelang peringatan hari jadi Kota Madiun ke 105, di antaranya bagaimana kesuksesan kota bisa dirasakan masyarakat dari tingkat bawah sampai atas. Artinya, harus merata,

“Nanti kita gebyarkan. Di samping ada artis tentunya, tetapi mungkin ada orang yang tidak bisa ikut melihat. Seperti orang miskin, stunting, difabel, yatim piatu, sampai ODGJ. Karenanya, akan kita rangkul, kita ajak duduk untuk makan bersama. Disamping nanti ada santunan-santunan dan bantuan,” jelasnya.

Menutup dialog, wali kota mengatakan bahwa masih ada pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh Wali Kota Maidi. Di antaranya masalah kemiskinan, stunting, hingga pendidikan. Juga, wali kota berharap peran aktif masyarakat untuk ikut menjaga keamanan dan keindahan kota.

“Semua bekerja sama untuk keindahan kota dan keindahan lingkungan sendiri. Sedangkan untuk yang besar, Pemerintah daerah hadir untuk menangani,” pungkasnya. (Dspp/kus/diskominfo)

  • Bagikan: