Salat Isya Di Musala Reshogati, Wali Kota Paparkan Upaya Pemkot Tekan Inflasi


  • Kategori Berita
  • By admin
  • 25 Oct 2022

Salat Isya Di Musala Reshogati, Wali Kota Paparkan Upaya Pemkot Tekan Inflasi

MADIUN – Tantangan ekonomi global menjadi ujian baru yang harus dihadapi masyarakat setelah pandemi Covid-19. Beragam upaya dilakukan pemerintah agar tidak terjadi lonjakan inflasi karena kenaikan harga yang signifikan dan menurunnya daya beli masyarakat. Upaya serupa juga dilakukan oleh Pemkot Madiun. Mulai bantuan kepada masyarakat kurang mampu, subsidi langsung di pasar, warung tekan inflasi, hingga penguatan pekarangan pangan lestari (P2L). Hal ini diungkapkan oleh Wali Kota Madiun Maidi saat menghadiri Salat Isya Berjamaah di Musala Reshogati, Kelurahan Sogaten, Senin (24/10). ‘’Jangan sampai masyarakat yang sudah susah ini semakin susah. Maka, pemerintah hadir untuk membantu mengatasi kekurangan masyarakat,’’ ujarnya. Meski banyak tantangan yang harus dihadapi, wali kota mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir. Sebab, saat ini kondisi Kota Madiun cukup stabil. Bahkan, disparitas harga di Kota Madiun masuk daftar lima terendah nasional. Artinya, harga-harga komoditas yang menjadi pemicu inflasi di Kota Madiun paling rendah. ‘’Kita juga sudah berkoordinasi dengan daerah penghasil bahan kebutuhan pokok. Kalau di Madiun habis, langsung diisi dari luar kota. Jadi tidak sampai terjadi kelangkaan barang dan harga tetap stabil,’’ jelasnya. (Luqman/irs/diskominfo)

  • Bagikan: