Hadiri Jamnas Bis Mania Community, Wali Kota Juga Jajal Bus Listrik Keliling Kota MADIUN - Kota Madiun makin kerap menja...

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 10 May 2025 14:48:43

Hadiri Jamnas Bis Mania Community, Wali Kota Juga Jajal Bus Listrik Keliling Kota MADIUN - Kota Madiun makin kerap menja...

Hadiri Jamnas Bis Mania Community, Wali Kota Juga Jajal Bus Listrik Keliling Kota

MADIUN - Kota Madiun makin kerap menjadi tuan rumah event nasional. Terbaru ada Jambore Nasional (Jamnas) 14 Bis Mania Community (BMC). Ribuan penggemar bus tumplek blek di Pahlawan Business Center (PBC) yang menjadi lokasi kegiatan, Sabtu (10/5). Sesuai namanya, kegiatan tentu juga dimeriahkan parade bus unik lagi menarik. Jamnas makin spesial lantaran dihadiri Wali Kota Madiun Dr. Maidi dan Wakil Wali Kota Madiun F. Bagus Panuntun.

“Hari ini ada Jamnas Bismania di Kota Madiun. Semua hadir sekaligus kita coba kekuatan kota ini. Kalau 200 bus kira-kira mampu tidak,” kata wali kota.

Kota Madiun, lanjut wali kota, sudah mulai menyiapkan tempat parkir bus. Yakni, di Taman Bantaran. Semua bus kunjungan wisata akan terparkir di sana. Wisatawan bisa menikmati Kota Madiun dengan berjalan kaki. Termasuk ke Pahlawan Street Center (PSC). Pemkot juga akan menambahkan miniatur tembok Cina sebagai penghubung Taman Bantaran dengan PSC. Wali kota berharap wisatawan semakin betah di Kota Madiun.

“Kota ini semakin hari semakin menarik. Bukti kalau semakin menarik, event-event nasional hadir di sini. Saya terima kasih sekali, bis mania sudah menggelar Jamnas di sini,” ujar wali kota.

Kota Madiun memang banyak mengalami perubahan beberapa tahun belakangan ini. Khususnya di bawah kepemimpinan Wali Kota Dr. Maidi. Tempat-tempat wisata menarik terus dihadirkan. Tak ayal, tingkat kunjungan wisatawan juga meningkat. Termasuk banyak penyelenggara event-event besar dan komunitas yang memilih Kota Madiun sebagai lokasi kegiatan.

“Terkait bus listrik, kita punya keinginan untuk menghadirkan bus listrik tetapi bentuknya Shinkansen. Jadi nanti ada Shinkansen wara-wiri di Kota Madiun tanpa rel,” ungkapnya.

Dalam giat tersebut Wali Kota Dr. Maidi memang meresmikan peluncuran bus listrik. Wali kota dan pejabat juga menjajal bus tersebut keliling Kota Madiun sebelum akhirnya ke balai kota. Rangkaian kegiatan ditutup dengan ramah tamah di balai kota. (rams/agi/diskominfo)

  • Bagikan: